PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL, KESESUAIAN KOMPENSASI, DAN ASIMETRI INFORMASI TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI (STUDI KASUS PADA CV. JAYA TENAN)

NASAPUTRI, DWI (2020) PENGARUH PENGENDALIAN INTERNAL, KESESUAIAN KOMPENSASI, DAN ASIMETRI INFORMASI TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI (STUDI KASUS PADA CV. JAYA TENAN). Diploma thesis, STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG.

[thumbnail of SKRIPSI DWI NASAPUTRI] Text (SKRIPSI DWI NASAPUTRI)
16622007.pdf - Accepted Version

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengendalian internal, kesesuaian kompensasi, dan asimetri informasi terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi. Penelitian dilakukan secara kuantitatif. Objek penelitian adalah karyawan CV. Jaya Tenan dengan jumlah sampel sebanyak 45 karyawan. Metode analisis yang digunakan terdiri dari uji kualitas data (validitas dan relialibilitas), uji asumsi klasik (normalitas, heteroskadisitas, multikolinearitas dan autokorelasi), uji hipotesis (uji f dan uji t), regresi linear berganda dan koefisien determinasi. Data dianalisis dengan menggunakan SPSS 21.00 for windows.Hasil penilaian tanggapan responden terhadap variabel pengendalian internal sudah baik dengan rata-rata penilaian sebesar 4,27. Tanggapan terhadap variabel kesesuaian kompensasi sudah baik dengan rata-rata penilaian sebesar 4,41. Untuk variabel asimetri informasi memiliki nilai rata-rata sebesar 1,63 dan termasuk dalam klasifikasi rendah. Sedangkan penilaian responden terhadap variabel kecenderungan kecurangan akuntansi pada karyawan CV. Jaya Tenan termasuk dalam klasifikasi rendah, dengan nilai rata-rata mencapai 1,57, dengan persamaan regresi linier berganda Y=13,399-0.107 X1-0.142 X2+0,534 X3+ε. Untuk pengendalian internal dan kesesuaian kompensasi, memiliki
hubungan yang negatif terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi. Namun untuk asimetri informasi memiliki hubungan yang positif terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi. Adapun hasil pengujian determinasi (R2) menunjukan pengaruh ketiga variabel X terhadap variabel Y, terlihat dari nilai Adjust R Square sebesar 0,436. Angka tersebut menunjukkan besarnya pengaruh pengendalian internal, kesesuaian kompensasi, dan asimetri informasi terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi adalah sebesar 43,6% dan sisanya sebesar 56,4% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Akuntansi
Divisions: Program Studi Akuntansi (Mhs)
Depositing User: Pustaka STIE Pembangunan
Date Deposited: 16 Nov 2024 02:44
Last Modified: 16 Nov 2024 02:44
URI: http://repo.stie-pembangunan.ac.id/id/eprint/1488

Actions (login required)

View Item
View Item