PENGARUH SEMANGAT KERJA DAN MOTIVASI TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI PADA KANTOR DPRD KABUPATEN BINTAN

AFANDY, SLAMET (2019) PENGARUH SEMANGAT KERJA DAN MOTIVASI TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI PADA KANTOR DPRD KABUPATEN BINTAN. Diploma thesis, STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG.

[thumbnail of SKRIPSI SLAMET AFANDY] Text (SKRIPSI SLAMET AFANDY)
13612059.pdf - Accepted Version

Download (943kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh semangat kerja dan motivasi kerja berpengaruh terhadap kepuasan kerja pegawai pada Kantor DPRD Kabupaten Bintan secara parsial maupun simultan.Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner dan kepustakaan, penelitian ini menggunakan sampel jenuh sebanyak 50 orang.Dari hasil analisis data kepuasan kerja menunjukkan bahwa terdapat
pengaruh yang signifikan antara variabel bebas yaitu semangat kerja dan motivasi terhadap variabel terikat yaitu kepuasan kerja, hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung semangat kerja 2,933 dan nilai t hitung motivasi 6,389 lebih besar dari t tabel 2,01174. Dari hasil persamaan regresi berganda Y = 3,699 + 0,247 X1 + 0,671 X2 + ε. Dari persamaan diatas dapat diketahui bahwa variabel bebas yang paling berpengaruh terhadap kepuasan kerja adalah motivasi dibandingkan dengan yang lain yaitu semangat kerja. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka disimpulkan secara simultan semangat kerja dan motivasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja. Nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,537 atau 53,7% terhadap kepuasan kerja. Sedangkan sisanya sebesar 46,3% adalah dipengaruhi oleh faktor lain seperti disiplin kerja, komunikasi dan budaya organisasi yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen
Divisions: Program Studi Manajemen (Mhs)
Depositing User: Pustaka STIE Pembangunan
Date Deposited: 21 Nov 2024 08:19
Last Modified: 21 Nov 2024 08:19
URI: http://repo.stie-pembangunan.ac.id/id/eprint/1642

Actions (login required)

View Item
View Item