ANALISIS BUDAYA KERJA PADA TENAGA PENDIDIK DI SD NEGERI 008 TANJUNGPINANG TIMUR

ANDIKA, HERA (2022) ANALISIS BUDAYA KERJA PADA TENAGA PENDIDIK DI SD NEGERI 008 TANJUNGPINANG TIMUR. Diploma thesis, STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG.

[thumbnail of SKRIPSI HERA ANDIKA] Text (SKRIPSI HERA ANDIKA)
17612256.pdf - Accepted Version

Download (868kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk Menganalisis Budaya Kerja Pada Tenaga Pendidik di SD Negeri 008 Tanjungpinang Timur. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 6 orang, dimana terdiri dari 3 orang tenaga pendidik yang PNS dan 3 orang tenaga pendidik yang honorer.Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dimana penelitian yang dilakukan bersifat deskriptif yaitu untuk mengetahui atau menggambarkan kenyataan dari kejadian yang diteliti. Objek penelitian ini yaitu SD Negeri 008 Tanjungpinang Timur. Teknik pengumpulan data yang digunakan merupakan Teknik wawancara dan dokumen, Adapun Teknik pengolahan data hasil wawancara yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Kemudian dalam menguji kreadibilitas data dilakukan dengan menggunakan teknik trianggulasi Teknik, trianggulasi Teknik merupakan suatu pengecekan data dalam kreadibilatas data yang digunakan dengan cara mengecek data dari sumber yang sama dengan Teknik yang berbeda.Hasil penelitian menunjukan bahwa budaya kerja pada tenaga pendidik di SD Negeri 008 Tanjungpinang Timur belum cukup baik, terutama dibidang kebiasaan dalam bersikap disiplin dalam mentaati peraturan, karena masih terdapat beberapa tenaga pendidik yang kurang menerapkan kebiasaan disiplin diri sering yang tidak tepat waktu datang kesekolah dan absensi kehadiran yaitu penyalahgunaan tanda tangan atau dikenal dengan titip absen. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu budaya kerja yang terdapat pada tenaga pendidik di SD Negeri 008 Tanjungpinang Timur adalah masalah utama yang sering terjadi yaitu kurangnya kebiasaan dalam bersikap disiplin diri dari beberapa tenaga pendidik. Serta untuk meningkat budaya kerja yang baik adalah dengan sering mengevalusi diri dan juga sering mengikuti pelatihan terutama pelatihan kebiasaan bersikap disiplin tenaga pendidik dalam mentaati peraturan, karena masih terdapat Sebagian tenaga pendidik yang sering tidak tepat waktu datang kesekolah dan absensi kehadiran yaitu penyalahgunaan tanda tangan atau dikenal dengan titip absen.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen
Divisions: Program Studi Manajemen (Mhs)
Depositing User: Pustaka STIE Pembangunan
Date Deposited: 08 Oct 2024 07:07
Last Modified: 08 Oct 2024 07:07
URI: http://repo.stie-pembangunan.ac.id/id/eprint/1166

Actions (login required)

View Item
View Item