PENGARUH KEMASAN TERHADAP MINAT BELI PADA USAHA HOME INDUSTRY KERUPUK IKAN TAMBAN DI SUNGAI LEKOP BINTAN TIMUR

RIFA’I, MUHAMMAD (2021) PENGARUH KEMASAN TERHADAP MINAT BELI PADA USAHA HOME INDUSTRY KERUPUK IKAN TAMBAN DI SUNGAI LEKOP BINTAN TIMUR. Diploma thesis, STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG.

[thumbnail of SKRIPSI MUHAMMAD RIFA’I] Text (SKRIPSI MUHAMMAD RIFA’I)
17612323.pdf - Accepted Version

Download (971kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kemasan terhadap minat beli pada usaha home industry kerupuk ikan tamban. Mengubah pola mindset pelaku usaha supaya memiliki inofasi terhadap produk yang disajikan, meningkatkan kualitas produk serta pendapatan khususnya.Jenis penelitian yang digunakan ialah jenis penelitian kuantitatif dimana penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Kemasan terhadap Minat Beli .Metode ini juga disebut metode discoveri, karena dengan metode ini dapat ditemukan dan dikembangkan berbagai iptek baru. Metode ini disebut metode kuantitaif karena data penelitian berupa angka-angka dan analisis menggunakan statistik (Sugiyono, 2017). Hasil data menunjukkan bahwa Dalam penelitian ini hasil pengujian pada uji t atau uji secara parsial menunjukkan bahwa variabel kemasan berpengaruh terhadap minat beli. Hal ini ditunjukkan dengan nilai thitung sebesar 2,386 yang mana lebih besar dari pada ttabel (2,386 > 2,01063) artinya terdapat pengaruh signifikansi antara kemasan terhadap minat beli atau Ho ditolak dan Ha diterima. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu hasil pengujian menunjukkan bahwa variabel kemasan berpengaruh terhadap variabel minat beli. Hasil pengujian menunjukan bahwa menjelaskan besarnya nilai korelasi / hubungan (R) yaitu sebesar 0,326. Uji koefisien determinasi dapat diketahui R square 0,106 artinya minat beli dipengaruhi oleh kemasan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen
Divisions: Program Studi Manajemen (Mhs)
Depositing User: Pustaka STIE Pembangunan
Date Deposited: 12 Oct 2024 04:41
Last Modified: 12 Oct 2024 04:41
URI: http://repo.stie-pembangunan.ac.id/id/eprint/1256

Actions (login required)

View Item
View Item