EFEKTIVITAS KINERJA PELAYANAN SURAT IZIN MENGEMUDI PADA SATUAN LALU LINTAS POLRES TANJUNGPINANG

ASMIRA, ASMIRA (2020) EFEKTIVITAS KINERJA PELAYANAN SURAT IZIN MENGEMUDI PADA SATUAN LALU LINTAS POLRES TANJUNGPINANG. Diploma thesis, STIE PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG.

[thumbnail of SKRIPSI ASMIRA] Text (SKRIPSI ASMIRA)
15612169.pdf - Accepted Version

Download (972kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian tentang efektivitas kinerja pelayanan Surat Izin Mengemudi Pada Satuan Lalu lintas Polres Tanjungpinang yang akan dilakukan ini adalah untuk mengetahui bagaimana efektivitas kinerja pelayanan Surat Izin Mengemudi yang dilakukan oleh petugas Satuan Lalu Lintas Polres Tanjungpinang. Jumlah sampel pada penelitian ini ada sebanyak 7 orang yang terdiri dari petugas Satlantas Polres Tanjungpinang dan masyarakat yang membuat Surat Izin Mengemudi (SIM).Metode penelitian yang digunakan ialah metode penelitian kualitatif dalam mana penyajian datanya dilakukan secara deskriptif, yaitu data primernya disajikan dalam bentuk kata-kata dalam rangkaian naratif. Dimana peneliti menganalisis efektivitas kinerja pelayanan Surat Ijin Mengemudi Pada Polisi Satuan Lalu Lintas Polres Tanjungpinang. Data yang digunakan adalah data primer yang bersumber dari hasil wawancara. Teknik pengolahan dta u=yang digunkan dalam peneitian ini adalah reduksi data dan penyajian data. Dalam penelitian ini menggunakan teknik analisa data dengan triangulasi dengan sumberyang digunakan dengan cara membandingkan data hasil pengamatan dengan hasil wawancara serta membandingkan hasil wawancara denga nisi suatu dokumen yang berkaitan.Hasil penelitian yang dilakukan tentang efektivitas kinerja pelayanan Surat Izin Mengemudi yang dilakukan oleh petugas Satuan Lalu Lintas Polres Tanjungpinang yang dinilai dari tiga indikator yakni kinerja pelayanan, kerja profesional serta etos kerja dapat disimpulkan bahwa efektivitas kinerja pelayanan SIM (Surat Izin Mengemudi) yang diberikan petugas Satlantas Polres Kota Tanjungpinang sudah cukup baik. Kinerja pelayanan yang ditunjukan oleh petugas baik petugas bagian pendaftaran, bagian ujian teori maupun petugas yang melayani ujian praktek sudah baik. Petugas sudah melanyani masyarakat khususnya para pemohon SIM (Surat Izin Mengemudi) dengan baik sesuai dengan peratutan yang telah ditentukan. Namun prasaranan dna pasilitas fisik yang dimilki dinilai masih kurang memenuhi standar kebutuhan, seperti ruang tunggu yang dinilai masih sempit, ketersediaan kursi diruang tunggu serta lapangan untuk ujian praktek yang sempit.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Manajemen
Divisions: Program Studi Manajemen (Mhs)
Depositing User: Pustaka STIE Pembangunan
Date Deposited: 20 Dec 2024 03:50
Last Modified: 20 Dec 2024 03:50
URI: http://repo.stie-pembangunan.ac.id/id/eprint/1822

Actions (login required)

View Item
View Item