ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA REKSADANA KONVENSIONAL DENGAN REKSADANA SYARIAH YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2019-2021

NIZAM, MUHAMMAD (2022) ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA REKSADANA KONVENSIONAL DENGAN REKSADANA SYARIAH YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2019-2021. Diploma thesis, SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI (STIE) PEMBANGUNAN TANJUNGPINANG.

[thumbnail of SKRIPSI MUHAMMAD NIZAM] Text (SKRIPSI MUHAMMAD NIZAM)
18622027.pdf - Accepted Version

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan kinerja reksadana saham konvensional dengan kinerja reksadana saham syariah yang diukur berdasarkan Return reksadana, Return pasar, tingkat investasi bebas resiko, dan tingkat resiko reksadana dengan menggunakan analisis perbandingan kinerja metode Sharpe. Penelitian dilakukan di Otorotas Jasa Keuangan (OJK) melalui situs resminya www.ojk.go.id. Populasi dalam penelitian ini adalah reksadana yang dikelola oleh Manajer Investasi yang mengelola kedua sub kategori reksadana konvensional dan syariah jenis saham. Metode analisis yang digunakan adalah metode uji beda dua rata-rata independent sample t-test, dengan bantuan program SPSS 22 dan metode Sharpe. Jenis penelitian ini adalah penelitian kompratif. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan publikasi di Otoritas Jasa Keuangan dan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Hasil penelitian menunjukan hipotesis yang menguji metode Sharpe, terbukti bahwa kinerja reksadana saham konvensional dan kinerja reksadana saham syariah tidak ada perbedaan yang signifikan jika diukur dengan rasio Sharpe.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Akuntansi
Divisions: Program Studi Akuntansi (Mhs)
Depositing User: Pustaka STIE Pembangunan
Date Deposited: 01 Jul 2024 07:49
Last Modified: 01 Jul 2024 07:49
URI: http://repo.stie-pembangunan.ac.id/id/eprint/783

Actions (login required)

View Item
View Item